Minggu, 10 Mei 2015

Tugas minggu ke-6 "Instalasi vmware & virtual box"


TUGAS ORGANISASI ARSITEKTUR KOMPUTER
TUTORIAL VIRTUAL BOX DAN VMWARE




Nama : Helsa Hawariyah
Nim : 3411141032







JURUSAN INFORMATIKA
UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI
TAHUN AJARAN 2015

A.   TUTORIAL MEMBUAT MESIN VIRTUAL DAN  INSTALASI VIRTUAL BOX



Gambar diatas adalah tampilan awal. Tekan tombol "New" atau pilih menu Machine, kemudian item New untuk membuat guest machine baru




Selanjutnya muncul tampilan Create Virtual Machine. Pada isian Name, tulis nama sistem operasi yaitu Windows 7. Pada bagian Type, pilih Windows 7 dan di bagian Version, sesuaikan versi Windows 7 yang akan diinstall, Selanjutnya tekan tombol Next.


Layar selanjutnya pengaturan jumlah memori yang akan dialokasikan untuk mesin virtual. Selanjutnya tekan tombol Next.



Bagian selanjutnya adalah pengaturan media penyimpanan (hard disk) yang akan digunakan mesin virtual Windows 7. Pilih opsi Create a virtual hard drive now untuk membuat hard disk virtual Windows 7. Kemudian tekan tombol Create.



Layar selanjutnya untuk menentukan jenis (ekstensi) file hard disk virtual yang akan dibuat. Standarnya VirtualBox menggunakan format file VDI (VirtualBox Disk Image) untuk penyimpanan hard disk virtual.

Setelah menekan tombol Next, pilih Dynamically allocated karena kapasitas hard disk fisik akan digunakan berdasarkan berapa kapasitas hard disk virtual sudah terpakai dan tidak berdasarkan berapa ukuran hard disk virtual ditentukan. Kapasitas hard disk virtual akan dibatasi berdasarkan ukuran yang telah ditentukan. Setelah itu tekan tombol Next.



Layar selanjutnya berguna untuk menentukan nama tampil dan nama folder tempat menyimpan file-file mesin virtual yang akan kita buat. Kita juga dapat menempatkan file-file mesin virtual ke dalam folder atau direktori yang sudah ada, atau pada hard disk lain yang berbeda dengan hard disk yang digunakan oleh sistem operasi utama. Tekan tombol Create untuk membuat mesin virtual Windows 7 berdasarkan pengaturan yang telah dilakukan.



Selesai proses tersebut, di bagian kiri layar aplikasi VirtualBox, akan ditampilkan sebuah mesin virtual Windows 7 dalam keadaan kosong dan siap untuk diinstall.





Selanjutnya klik icon di bagian kanan untuk memilih master Windows 7 dan klik start.



Klik ganda pada file master Windows 7 atau klik tombol Open untuk menutup pop-up pemilihan file dan kembali ke layar sebelumnya.




Setelah itu, klik tombol Start untuk memulai proses instalasi mesin virtual Windows 7.


Untuk proses instalasi selanjutnya, langkah-langkah dan tahapan yang akan dilakukan sama seperti instalasi Windows 7 pada komputer.


INSTALASI VMWARE


Pertama tama masuk pada direktori folder dimana installer  Vmware berada.
Lalu klik dua kali pada installer nya. Biasanya tipe file nya adalah application.


Maka akan muncul tampilan seperti pada gambar di atas. Setelah itu klik next untuk melanjutkan proses instalasi.




Pada gambar diatas terdapat pilihan typical dan custom. Pilih opsi Typical untuk menginstall program secara standart, dan akan terinstal otomatis pada direktori disk C.



Jika ingin mengganti direktori instalasi nya, klik change pada pojok kanan atas, jika tidak, langsung klik next. Setelah itu klik Continue.


Setelah melakukan pilihan sebelumnya, akan muncul gambar seperti berikut. Itu tanda nya proses instalasi sedang dijalankan. Setelah proses instalasi selasi, makan anda akan diminta untuk merestart komputer anda.


Setelah selesai, masukkan serial number ke dalam kolom yang paling bawah,isikan juga User Namedan Company nya.

Setelah itu akan muncul tampilan jendela seperti berikut. Pilih Restart Now untuk mengkonfigurasi Vmware ke komputer anda. Dengan begitu proses instalasi selesai.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar